Picture taken from www.cinemaxxtheater.com |
Latar belakang padang pasir bagi saya membosankan, dan science fictionnya tidak menonjol, well, mungkin karena film ini menonjolkan action-nya. Tokoh pemain musik di saat pengejaran yang digambarkan sebagai pemacu semangat tempur rasanya konyol buat saya. Lucu, hampir ga ada artinya. Mungkin itu bumbu pemanisnya. Namun Charlize Theron berhasil memerankan wanita berkarakter kuat dan perkasa sebagai Furiosa.
Bingung mau bilang apa lagi, berhubung ga terlalu suka filmnya, jadi ga banyak yang bisa saya ceritakan. Untuk kategori movie review di blog saya ini, isinya benar-benar subjektif sesuai dengan selera film saya. Saya tidak menilai dari sisi lainnya karena saya bukan kritikus film profesional. Jadi, silahkan coba tonton film Mad Max yang menurut situs review film ternama di Amerika, film ini tetap bagus dengan rating 8.8 dari 10, setelah sequelnya yang terakhir 30 tahun lalu. Mad Max 1, 2, 3 dibintangi oleh Mel Gibson, dan ini adalah film Mad Max pertama yang tidak dibintangi Mel Gibson.
Personal score: 6/10
.cis.
No comments
Post a Comment