Picture by ciscachocolate.blogspot.com |
Memang untuk berubah dan merubah sesuatu itu tidak mudah. Namun apabila tidak dimulai perubahan tidak akan pernah terjadi. Perubahan yang perlu dilakukan terhadap diri sendiri itu apa saja?
1. Pola pikir (mindset)
Pola pikir masyarakat kita banyak yang sudah out of date. Contoh kecil, banyak anak banyak rejeki. Contoh lain pola pikir karyawan yang modelnya pasrah sama diri sendiri dan keadaan, "Ya sudah yang penting saya masih digaji, toh kerja keras lembur menggila pun saya ga akan jadi pemilik perusahaan." Akibatnya ga ada kemauan untuk maju, berpikir kreatif, malas, dan hidupnya ga ada perkembangan.
2. Perilaku
Adalah hal yang lumrah apabila sekali waktu manusia memiliki perilaku yang buruk. Namun sesuatu yang buruk tidak boleh dipelihara terlalu lama. Cepatlah berbalik! Perilaku malas, hobi menunda pekerjaan, cuek atau tidak peduli dengan kondisi sekitar dan sejuta perilaku ga menguntungkan lainnya patut segera diubah!
3. Gaya hidup
Boros, doyan belanja barang non-primer/sekunder, besar pasak dari pada tiang, ga memerhatikan lingkungan, itu beberapa contoh gaya hidup yang kudu, wajib, mesti, diubah detik ini juga. Bayangkan kalau air habis dalam waktu 2 tahun? Kita mandi, minum, nyiram tanaman pakai apa? Lebih ngeri lagi kalau energi menipis.. ga bisa internetan, nonton YouTube, bahkan ngecharge hp. Hobi berhutang karena ga bisa mengatur keuangan juga ngeri lho. Makanya #AyoBerubahDariDiriSendiri, sekarang!
4. Cara Bicara
Jangan judes-judes, ga usah bentak-bentak, ga usah nyela orang lain terus, berhenti bicara tidak sopan. Kalau kamu masih pelihara sikap bicara seperti itu, jelas sekali kamu bukan orang hebat. Orang hebat itu pasti rendah hati, mau mengajari orang lain, tidak pemarah, ngga berkata kasar dan ga menganggap dirinya paling pintar. Mulai sekarang, mari bicara dengan tutur yang santun, nada yang menyenangkan, berkata-kata yang inspiratif buat orang lain. Dengan begitu, orang di sekitar kita pasti senang dengan kehadiran kita, dan terinspirasi untuk bersikap seperti kita.
Tunggu apa lagi? #AyoBerubahDariDiriSendiri, dan rasakan manfaatnya di kehidupan kamu.
.cis.
No comments
Post a Comment